Pemuda Muhammadiyah: Kesatuan Bangsa Terancam Ulah Ahok

Pemuda Muhammadiyah: Kesatuan Bangsa Terancam Ulah Ahok

Sujanews.com —   Sekretaris PP Pemuda Muhammadiyah Pedri Kasman mengatakan, perlakuan terdakwa Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) terhadap Kiai Ma'ruf Amin dalam persidangan kasus penodaan agama, jelas-jelas sebuah ancaman serius bagi kebinekaan dan nilai luhur bangsa.

Pedri menilai tindakan Ahok terhadap ketua MUI adalah tindakan mengancam keseluruhan umat Islam di Indonesia. "Tindakan ini berarti mengancam seluruh umat Islam di Indonesia. Sebab KH Ma'ruf adalah ketua umum MUI yang merupakan lembaga resmi sebagai representasi seluruh ormas dan elemen umat Islam," ujarnya, Sabtu (4/2).

Sebagai Ketum MUI, kata dia, tentu beliau merupakan imam dan pemimpin tertinggi bagi seluruh umat Islam. Pedri menilai tindakan tanpa etika dan tanpa adab yang dilakukan Ahok dan penasihat hukumnya itu sudah sepatutnya memancing kemarahan seluruh ummat Islam.

"Hal ini makin membuat gaduh suasana kebangsaan kita. Kegaduhan yang sudah ada saja belum reda, dan itu berawal dari ucapan sembrono seorang Ahok. Kesatuan bangsa ini telah terancam oleh ulah Ahok seorang," ujarnya.  [Sujanews.com]