SujaNEWS.com — Petinju Filipina Manny Pacquiao mengonfirmasikan keputusannya untuk menggantung sarung tinju setelah memenangkan duel perebutan sabuk juara kelas welter versi WOB Internasional kosong melawan Timothy Bradley di MGM Grand, Minggu (10/4) siang WIB.
Dalam pertarungan trilogi ini, Pacquiao sukses menjatuhkan Bradley dua kali di ronde ketujuh dan kesembilan. Namun Bradley mampu menyelesaikan pertarungan sampai ronde ke-12. Ketiga hakim kompak memberikan penilaian 116-110 untuk PacMan.
Usai kemenangan itu, Pacman- julukan Pacquiao mengumumkan pensiun. Alasannya, dia ingin fokus pada keluarganya.
"Saya memiliki komitmen kepada keluarga untuk pensiun usai duel ini dan kami tidak tahu. Jika Anda tanya kepada saya kemungkinan kembali naik ring, mungkin saya menikmati masa pensiun dan melayani serta membantu banyak orang," ujar Pacquiao.
Soel duelnya melawan Bradley, Pacquiao mengatakan dirinya begitu berambisi untuk menutup kariernya dengan kemenangan KO. Namun Bradley diakuinya sebagai petinju tangguh.
"Saya selalu menginginkan KO di setiap ronde tapi Bradley petinju yang sangat bagus," akuinya.
Iman Rahman Cahyadi/CAH
Independent
Dalam pertarungan trilogi ini, Pacquiao sukses menjatuhkan Bradley dua kali di ronde ketujuh dan kesembilan. Namun Bradley mampu menyelesaikan pertarungan sampai ronde ke-12. Ketiga hakim kompak memberikan penilaian 116-110 untuk PacMan.
Usai kemenangan itu, Pacman- julukan Pacquiao mengumumkan pensiun. Alasannya, dia ingin fokus pada keluarganya.
"Saya memiliki komitmen kepada keluarga untuk pensiun usai duel ini dan kami tidak tahu. Jika Anda tanya kepada saya kemungkinan kembali naik ring, mungkin saya menikmati masa pensiun dan melayani serta membantu banyak orang," ujar Pacquiao.
Soel duelnya melawan Bradley, Pacquiao mengatakan dirinya begitu berambisi untuk menutup kariernya dengan kemenangan KO. Namun Bradley diakuinya sebagai petinju tangguh.
"Saya selalu menginginkan KO di setiap ronde tapi Bradley petinju yang sangat bagus," akuinya.
Iman Rahman Cahyadi/CAH
Independent