Kami Berkomitmen Untuk Selalu Bersama Rakyat Suriah

Kami Berkomitmen Untuk Selalu Bersama Rakyat Suriah
SujaNEWS.com — Komitmen Turki untuk terus membantu rakyat Suriah terus disuarakan oleh Presiden Recep Tayyip Erdogan.

Dalam pertemuan 30 tahun Birlik Vakfı (Unity Foundation), Erdogan menegaskan bahwa Turki selalu berdiri bersama rakyat Suriah dan tidak akan menutup mata terhadap penderitaan rakyat di seluruh kawasan dan seluruh dunia,

“Kami akan komitmen terhadap sikap kami dan tidak akan menutup telinga untuk saudara kami yang berada di bawah penindasan,” ujar Erdogan, dikutip dari Middle East Update.

Selain itu, ia juga mengkritik Barat yang hanya siap membantu ketika pengungsi datang ke negara mereka.

“Semuanya akan berbeda jika negara-negara Barat memberikan dukungan kepada oposisi moderat,” demikian erdogan.

Dalam kesempatan tersebut juga Erdogan menegaskan bahwa pasukan Turki berada di Irak untuk memberikan perlindungan bagi pasukan pelatihan, dan akan terus berada di sana. [middleeastupdate/islamedia]