Hotel di Palembang Siapkan Ruangan Khusus Untuk Baca Al Quran

Hotel di Palembang Siapkan Ruangan Khusus Untuk Baca Al Quran
SujaNEWS.com — Sejumlah pengelola hotel di Kota Palembang, Sumatera Selatan, pada bulan suci Ramadan ini menyiapkan ruangan khusus membaca Alquran. Hal ini untuk menjaga tingkat hunian kamar dan kunjungan restorannya agar tetap tinggi.

“Selama Ramadan tingkat hunian kamar dan kunjungan restoran sedikit mengalami penurunan, untuk mengatasi kondisi tersebut pengelola hotel melakukan berbagai terobosan dengan menyiapkan tempat khusus beribadah dan membaca Alquran serta paket berbuka puasa bersama,” kata Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Sumatera Selatan Herlan Aspiudin di Palembang, Ahad (28/6).

Menurut dia, selama bulan puasa ini berbagai kegiatan yang dapat mendatangkan pengunjung dalam jumlah besar ke daerah ini, hampir tidak ada. Sehingga perlu dilakukan sesuatu kegiatan yang dapat menarik pengunjung hotel dan restoran sesuai dengan nuansa Ramadan.

Dengan terobosan serta inovasi dalam pelayanan hotel dan restoran, selama bulan Ramadan kegiatan bisnis anggota PHRI tetap bisa berjalan dengan baik. Bahkan tidak menutup kemungkinan bisa memberikan hasil yang sama seperti bulan-bulan sebelumnya.

Berdasarkan evaluasi pelaksanaan kegiatan tersebut sejak awal Ramadan hingga kini cukup membantu pengelola hotel dan restoran menjaga tingkat hunian dan kunjungan tamu tidak anjlok. Untuk mendukung program Ramadan di hotel, pihaknya dibantu Yayasan Rumah Tahfidz Sumatera Selatan yang menyiapkan ustaz dan ustazah memandu kegiatan keagamaan untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT serta kemampuan membaca Alquran.

Sementara pengurus Yayasan Rumah Tahfidz Sumsel Masagus Fauzan Yayan mengatakan, pihaknya siap membantu pengelola hotel dan restoran di daerah ini untuk menyelenggarakan berbagai kegiatan keagamaan selama bulan Ramadan.

“Selama Ramadan kami bekerja sama dengan pengelola hotel menggelar pesantren kilat, ceramah agama, dan membuka kelas intensif bimbingan membaca Alquran,” ujar Yayan.