Oleh karena itu, Anies-Sandi diharapkan terus menjaga hubungannya dengan Allah.
“Dan menempatkan tuntunan Allah, tuntunan Tuhan Yang Maha Esa itu, sebagai pedoman tertinggi dalam merumuskan dan mengambil kebijakan,” pesan cendekiawan Muslim Dr Adian Husaini di Depok, Jawa Barat, Kamis (20/04/2017). Seperti dikutip dari Hidayatullah
“Prinsipnya adalah menjadikan tuntunan Allah itu sebagai pedoman tertinggi,” ujar para Ulama
Selain itu, Adian menyampaikan nasihatnya kepada Anies-Sandi agar kelak menjadi pemimpin yang adil. Sebab itu yang terpenting bagi sosok pemimpin.
“Kalau tidak adil nanti tidak selamat,” pesannya
Begitu pula, pesan Adian, jika telah diamanahkan sebagai pemimpin baru DKI Jakarta, Anies-Sandi harus terus menjaga dan meningkatkan hubungan, silaturahim, dan komunikasinya dengan umat Islam, terkhusus para ulama.
“Kalau Anies-Sandi meletakkan tuntunan Allah sebagai pedoman tertinggi, mau tidak mau ya tentu akan selalu berkomunikasi dengan para pewaris Nabi,” ujarnya.
Sebab, jelasnya, tuntunan Allah yaitu wahyu diturunkan kepada Rasulullah. Rasulullah sudah tidak ada saat ini, maka yang paling memahami tuntunan Rasulullah itu adalah para pewaris Nabi.
“Yaitu para ulama yang shaleh, ulama-ulama yang betul-betul berilmu. Jadi harus dijaga terus hubungan dengan para ulama itu,”
“Tanggung jawabnya sangat berat dunia-akhirat. Yang harus dilakukan sekarang ini memperkokoh keimanan kita,” pungkasnya. [Sujanews.com]