Htin Kyaw, Bekas Sopir Aung San Suu Kyi Jadi Presiden Myanmar

Htin Kyaw, Bekas Sopir Aung San Suu Kyi Jadi Presiden Myanmar
SujaNEWS.com — Htin Kyaw, anggota Partai Liga Nasional untuk Demokrasi (NLD) dan orang terdekat pimpinan NLD, Aung San Suu Kyi, akhirnya terpilih sebagai Presiden Myanmar. Htin Kyaw menjadi presiden Myanmar pertama dari kalangan sipil setelah lebih dari 50 tahun negara tersebut dikuasai junta militer.

Htin Kyaw terpilih melalui sistem voting di Parlemen dengan perolehan 360 dari 652 suara. Sementara di posisi kedua adalah kandidat dari fraksi militer, Myint Swe yang mendulang 200 suara. Peringkat ketiga adalah kandidat NLD lainnya, Henry Van Thio, dengan 79 suara. Baik Myint Swe maupun Henry Van Thio akan menjadi wakil presiden.

"Kemenangan! Ini adalah kemenangan Aung San Suu Kyi. Terima kasih," kata Htin Kyaw sesaat setelah dipastikan terpilih sebagai presiden.

Terpilihnya Htin Kyaw sudah diduga sejak namanya muncul 10 Maret lalu. Ia adalah sekutu dekat Aung San Suu Kyi.

Lulusan Universitas Oxford itu dikenal sebagai sosok yang setia dengan Aung San Suu Kyi. Dia menjadi anggota NLD yang loyal dan selalu mendampingi Suu Kyi sejak perempuan itu dibebaskan dari tahanan rumah pada 2010. Kualitas utamanya, seperti dilaporkan koresponden BBC di Myanmar, Jonah Fisher, adalah kemampuannya untuk mematuhi perintah. Ia bahkan pernah menjadi sopir San Suu Kyi.


Atas terpilihnya Htin Kyaw sebagai presiden baru Myanmar, pemerintah Indonesia telah menyampaikan ucapan selamat.

"Pemilihan presiden ini merupakan bagian dari proses transisi politik yang demokratis di Myanmar," kata pernyataan dari Kementerian Luar Negeri, yang diterima di Jakarta, Rabu (16/03/2016) seperti dikutip Antara.

Pemerintah Indonesia menekankan kembali komitmen untuk terus mendukung negara itu dalam upaya dan langkah untuk melakukan reformasi, demokratisasi dan rekonsiliasi yang berkesinambungan.

red: shodiq ramadhan
sumber: bbc indonesia/antara