Subhanallah!! Merdunya Suara Raisa Membacakan Ayat Suci Al Quran

Yuk! Dengarin Bagaimana Raisa Membaca Al Quran
SujaNEWS.com — Mendengarkan bacaan Al Quran dari qari internasional seperti Syaikh Abdurrahman As-Sudais, Syaikh Saad Al-Ghamidi, atau Syaikh Mishari Rasyid Alafasy mungkin sudah biasa bagi sebagian besar umat Islam. Tapi, bagaimana jika Al Quran dibaca artis-artis Indonesia seperti Afghan, Raisa, Tulus, Gita Gutawa, Acha Septriasa, dan Tasya?

Sebuah gagasan yang dicetuskan Archie Wirija dalam proyek bertajuk Quran Indonesia Project menjadi perwujudan ide tersebut.

Archie menggandeng sejumlah artis dan publik figur untuk diminta membaca sejumlah ayat Al Quran lengkap dengan terjemahan bahasa Indonesia dan Inggrisnya. Bacaan mereka direkam dalam bentuk audio dan diunggah agar selanjutnya dapat diunduh oleh masyarakat luas.

Dengan visi untuk memudahkan akses masyarakat terhadap Quran dan terjemahannya melalui teknologi modern yang dekat dengan keseharian mobilitas generasi produktif yang dinamis, Archie bermaksud mengajak anak-anak muda untuk memahami dan menyebarkan nilai-nilai Alquran di tengah masyarakat.

Penyanyi Raisa Andriana, salah seorang artis yang menjadi kontributor, merasa senang bisa diajak dalam gerakan bertajuk Quran Indonesia Project ini.

“Kesannya ikutan project ini, seneng banget! Karena saya mendapat kesempatan yang langka untuk bisa menginspirasi orang lagi, bikin orang inget & belajar tentang Al-Qur’an lagi. Saya rasa ini adalah kesempatan yang luar biasa untuk saya jalanin, makanya saya pengen banget ada di dalam project ini,” katanya seperti dikutip dari laman quranindonesiaproject.com.

Tertarik mendengarkan bacaan ayat-ayat Alquran yang dilantunkan Raisa? Selamat mendengarkan. Jika ingin mengunduh, klik di sini.