India Bangun Jembatan Kereta Api Tertinggi di Dunia

India Bangun Jembatan Kereta Api Tertinggi di Dunia

SUJA - India sedang membangun jembatan kereta api tertinggi di dunia, yang diharapkan selesai tahun 2016.

Jembatan akan menjulang setinggi 359 meter, atau 35 meter lebih tinggi dari Menara Eiffel di Paris. Rekor jembatan api tertinggi di dunia saat ini masih dipegang Jembatan Beipanjiang di Propinsi Guizhou, Tiongkok. Jembatan membentang di atas Sungai Beipanjiang, dengan tinggi 275 meter.

Saat ini, pembangunan jembatan kereta api tertinggi di dunia memasuki pemasangan baja lengkung di atas Sungai Chenab. Dari jembatan ini, kereta akan melayani wilayah-wilayah eksotis di kaki Pegunungan Himalaya, antara Jammu dan Kashmir, India.

Pejabat senior Indian Railways mengatakan jembatan ini akan menjadi keajaiban teknik. "Kami berharap pembangunan jembatan selesai Desember 2016," ujar pejabat itu kepada kantor berita AFP.

Pengerjaan jembatan dimulai 2002, tapi dihentikan tahun 2008 akibat munculnya kekhawatiran akan aspek keamanan dan studi kelayakan yang tidak memadai. Dua tahun kemudian pembangunan dilanjutkan.

Proyek prestisius yang dikerjakan Konkan Railway Corporation ini diperkirakan menelan biaya 92 juta dolar AS, atau Rp 1,06 triliun.

Jembatan membentang sepanjang 1.315 meter, dengan konstruksi beton dan rangka baja yang menghabiskan 25 ribu ton baja. Jika tembatan selesai, jarak tempuh Baramulla ke Jammu di Himalaya menjadi enam jam 30 menit, atau setengah dari waktu tempuh saat ini.

Pengerjaan bagian atas jembatan mungkin yang paling rumit dan mahal, karena menggunakan helikopter sebagai pengangkut material.